Cara Mengatasi Luka dan Lepuh

Sikap yang menunjukkan keadilan sosial juga dapat kita tunjukkan dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu contoh penerapan sikap tersebut adalah membantu mereka yang berada dalam kesulitan.

Sebelumnya kamu telah mempelajari keterampilan bagaimana menangani luka karena terjatuh atau luka melepuh. Keterampilan tersebut dapat kamu terapkan jika ada teman atau orang lain yang mengalami kecelakaan sehingga mengalami luka dan melepuh.

Diskusikan kembali secara berpasangan langkah-langkah yang harus kamu lakukan jika terjadi kecelakaan pada seseorang yang mengakibatkan luka dan melepuh! Buatlah gambar tentang tahapan melakukan pertolongan tersebut beserta keterangannya!

Cedera luka

Luka didefinisikan sebagai suatu ketidak sinambungan dari kulit dan jaringan dibawahnya yang mengakibatkan pendarahan yang kemudian dapat mengalami infeksi. Luka dapat dibagi menjadi dua yaitu luka lecet dan lepuh. Cara mengatasinya:

mengatasi luka
mengatasi luka

 

  1. Bersihkan bagian yang terluka dengan sabun anti septik
  2. Tekan perlahan bagian luka dengan perban atau kain bersih
  3. Oleskan bagian luka dengan krem antiseptik

Lepuh

Lepuh adalah cedera gesekan pada kulti. Seluruh tubuh mempunyai kemungkingan besar untuk mengalami luka. Cara mengatasinya:

  1. Dinginkan bagian yang lepuh dengan air bersih.
  2. Bersihkan dan keringkan bagian yang lepuh.
  3. Balut longgar dengan perban.
  4. Jangan mengompres luka bakar dengan es karena dapat merusak kulit dan memperburuk cedera.

Tahapan melakukan pertolongan

pertolongan
pertolongan
Baca Juga :  Sosok Guru Inspiratif Dari Purbalingga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.