gurune.net – Sahabat gurune, mumpung masih ada waktu untuk belajar secara mandiri dalam persiapan menghadapi Preetest PPG Dalam Jabatan Tahun 2022 Materi PJOK , Ayo persiapkan diri dari sekarang untuk menghadapi ujian yang tinggal beberapa hari lagi akan dilaksanakan.
Kali ini gurune.net akan berbagi beberapa soal yang bisa digunakan bapak ibu guru khsusnya guru PJOK untuk menghadapi PPG Dalam Jabatan Tahun 2022. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, tentunya bapak ibu guru juga harus mempersiapkan diri dengan maksimal juga.
Berikut adalah beberapa contoh soal Preetest PPG Dalam Jabatan Materi PJOK lengkap dengan kunci jawabannya.
Preetest PPG Dalam Jabatan Tahun 2022 Materi PJOK
1. Manakah rumusan indikator pencapaian kompetensi yang sesuai dengan standar kompetensi mempraktikkan hasil analisis keterampilan gerak salah satu permainan bola besar untuk menghasilkan koordinasi gerak yang baik adalah …
A. Menjelaskan dan mengiden fi kasi lempar tangkap bola dengan 4 variasi berbeda dengan benar
B. Menjelaskan lempar tangkap bola dengan 4 variasi yang berbeda dengan benar
C. Mempraktekkan shooting dengan 4 variasi berbeda dengan benar
D. Mengevaluasi gerak lempar tangkap bola dengan 4 variasi berbeda secara benar.
E. Mempraktekkan lempar tangkap bola dengan 4 variasi berbeda dengan benar.
Kunci : C Mempraktekkan shooting dengan 4 variasi berbeda dengan benar
2. Manakah tujuan pembelajaran yang sesuai dengan standar kompetensi mempraktikkan hasil analisis keterampilan gerak salah satu permainan bola besar untuk menghasilkan koordinasi gerak yang baik adalah …
A. Setelah melalui proses pembelajaran peserta didik dapat menjelaskan dan mengidentifikasi
lempar tangkap bola dengan 4 variasi berbeda dengan benar
B. Setelah melalui proses pembelajaran peserta didik dapat menjelaskan lempar tangkap bola
dengan 4 variasi yang berbeda dengan benar
C. Setelah mengikuti proses pembelajaran peserta didik dapat mempraktekkan shooting dengan 4
variasi berbeda dengan benar
D. Setelah mempelajari materi ini anda dapat mengevaluasi gerak lempar tangkap bola dengan 4
variasi berbeda secara benar.
E. Setelah melalui proses pembelajaran peserta didik dapat mempraktekkan lempar tangkap bola
dengan 4 variasi berbeda dengan benar.
Kunci : C Setelah mengikuti proses pembelajaran peserta didik dapat mempraktekkan shooting dengan 4 variasi berbeda dengan benar
3. Perencanaan pembelajaran harus dilakukan oleh guru PJOK sebelum pelaksanaan pembelajaran, dengan mempertimbangkan materi, proses, sumber belajar, dan juga media pembelajaran. Apabila ada guru yang akan mengajar senam di sekolah yang terletak di daerah pinggiran, tidak ada internet, belum memiliki proyektor. Media apa yang tepat digunakan oleh guru tersebut adalah:
A. Video
B. Gambar
C. Guru/Siswa
D. Boneka Peraga
E. Modul
Kunci : C Guru/Siswa
4. Merumuskan kegiatan awal, kegiatan inti, dan kegiatan akhir merupakan rincian dari pengembangan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) yang diturunkan dari komponen pada silabus yang berupa …
A. Standar kompetensi
B. Materi pokok/pembelajaran
C. Langkah-langkah pembelajaran
D. Alokasi waktu
E. Sumber belajar
Kunci : C Langkah-langkah pembelajaran
5. Seorang guru melakukan kegiatan pendahuluan sebagai berikut:
• Membariskan siswa berbentuk 2/3 bersayap antara laki-laki dan perempuan terpisah secara rapih dilanjutkan berhitung
• Berdo’a secara bersama-sama antara guru dan siswa.
• Mengabsen kehadiran siswa
• Memberikan apersepsi materi dan penyampaian materi yang akan diajarkan secara singkat
dengan dihubungkan kemanfaatanya dan dorongan pemberian motivasi.
• Mengadakan pemanasan (Warming Up) diawali dengan lari keliling lapangan permainan sebanyak 4 keliling.
• Dilanjutkan dengan kegiatan la han fi sik sesuai/mendukung dengan materi drible dan passing dalam permainan bola basket
Aktivitas yang kurang tepat dalam kegiatan pendahuluan adalah:
A. Membuka pembelajaran dengan salam dan berdoa.
B. Memastikan kesiapan siswa untuk mengiku pembelajaran.
C. Melakukan apersepsi dan memo vasi siswa.
D. Menyampaikan manfaat pembelajaran.
E. Kegiatan latihan fi sik sesuai/mendukung dengan materi
Kunci : E Kegiatan latihan fi sik sesuai/mendukung dengan materi
6. Seorang guru melakukan kegiatan penutup dengan aktivitas sebagai berikut:
• Peserta didik melakukan penguluran dan pelepasan
• Peserta didik membuat resume dengan bimbingan guru tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan.
• Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai, langsung diperiksa. Peserta didik yang selesai mengerjakan projek dengan benar diberi paraf serta diberi nomor urut peringkat, untuk penilaian projek.
• Memberikan penghargaan kepada kelompok yang memiliki kinerja dan kerjasama yang baik
• Menyampaikan materi yang akan diajarkan pertemuan berikutnya.
Aktivitas yang belum dilakukan dalam kegiatan penutup di atas adalah …
A. Melakukan pendinginan sekaligus menjelaskan fungsinya.
B. Melakukan tanya-jawab dengan siswa yang berkenaan dengan materi pembelajaran yang telah
diberikan.
C. Melakukan penilaian sesuai indikator pencapaian kompetensi
D. Bersama siswa guru membuat simpulan materi, melakukan refl eksi dan tindak lanjut dari materi
pembelajaran yang telah diberikan.
E. Setelah melakukan aktivitas pembelajaran seluruh siswa dan guru berdoa dan bersalaman
Kunci : E Setelah melakukan aktivitas pembelajaran seluruh siswa dan guru berdoa dan bersalaman
7. Dalam pelaksanaaan proses pembelajaran seorang guru PJOK memberikan hukuman kepada siswa yang salah dalam melakukan praktek lompat tinggi gaya menyamping, dalam hal ini sebenarnya guru PJOK telah memberikan umpan balik pada kategori:
A. Ekstrinsik
B. Instrinsik
C. Motivasional
D. Informasional
E. Reinforcement
Kunci : E Reinforcement
8. Seorang guru PJOK sedang mengajarkan materi gerak rangkaian guling depan dan guling lenting, dengan cara menjelaskan dengan suara yang lantang, kemudian memberi contoh dalam berbagai posisi, berkeliling untuk melihat secara lebih dekat gerakan yang dilakukan oleh siswa, memperhatikan peserta didik dengan menyebutkan namanya, memandang mata peserta didik yang sedang diajak bicara. Dengan demikian guru tersebut sudah melaksanakan variasi dalam …
A. Penggunaan media
B. Gaya mengajar
C. Pola interaksi
D. Kegiatan siswa
E. Metode mengajar
Kunci : B Gaya mengajar
9. Guru menerapkan aturan disiplin kelas, peserta didik yang terlambat lebih dari lima menit dihukum lari keliling lapangan sepakbola sebanyak 4 kali. Pengelolaan kelas ini menggunakan pendekatan:
A. Otoriter
B. Permisif
C. Modifikasi tingkah laku
D. Kelompok
E. Individual
Kunci : A Otoriter
10. Guru memberi memberikan pujian atau hadiah yang menimbulkan perasaan senang atau puas pada peserta didik yang berperilaku positif, menunjukkan peningkatan performa. Sebaliknya, tingkah laku yang kurang baik dalam melaksanakan program kelas diberi sanksi atau hukuman yang akan menimbulkan perasaan tidak puas dan pada gilirannya tingkah laku tersebut akan dihindari.
Pendekatan pengelolaan kelas yang demikian termasuk:
A. Pendekatan kekuasaan
B. Pendekatan otoriter
C. Pedekatan kebebasan
D. Pendekatan perubahan tingkah laku
E. Pendekatan kerja kelompok
Kunci : D Pendekatan perubahan tingkah laku
11. Dalam melakukan penilaian tentang sikap fairplay yang terjadi dalam suatu pertandingan dapat dirumuskan suatu tugas dengan kata kerja di bawah ini.
A. Menyusun
B. Menghargai
C. Menganalisis
D. Bekerjasama
E. Mentoleransi
Kunci : C Menganalisis
12. Rubrik dapat digunakan untuk membantu peserta didik mengukur sejauhmana kompetensi yang dimiliki dan dapat digunakan sebagai bagian dari perbaikan pembelajaran. Salah satu tujuan rubrik seperti yang digunakan siswa tersebut bisa berfungsi untuk:
A. Memotivasi
B. Menghakimi
C. Menentukan peringkat
D. Kelengkapan administrasi
E. Syarat sertifikasi
Kunci : A Memotivasi
13. Guru akan mengelompokkan siswa berdasarkan kemampuan keterampilan motoriknya. Untuk itu guru dapat melakukan drengan menggunakan:
A. Rubrik
B. Tes tertulis
C. Tes komputer
D. Tes keterampilan dan pengukuran
E. Tes lisan
Kunci : D Tes keterampilan dan pengukuran
14. Ketika guru melakukan penilaian dengan memberikan cara siswa melakukan penilaian diri sendiri dalam proses pembelajaran, maka hal tersebut memenuhi salah satu prinsip:
A. Penilaian untuk pembelajaran
B. Penilaian hasil pembelajaran
C. Evaluasi
D. Pembelajaran
E. Penilaian rapor
Kunci : A Penilaian untuk pembelajaran
15. Seorang guru pendidikan jasmani meminta siswa melakukan pengamatan video suatu Pertandingan sepakbola dari sisi bagaimana pemain menerapkan taktiknya. Kegiatan ini dapat disebut sebagai pendekatan saintifik dengan cara:
A. Eksperimentasi
B. Mengamati
C. Mengomunikasi
D. Menalar
E. Mempresetasikan
Kunci : B Mengamati
16. Guru yang menugaskan siswa untuk membentuk Tim dengan identitas tim, nama tim, susunan pemain, desain seragam dapat dikatakan menggunakan pendekatan pembelajaran kooperatif dengan tujuan di bawah ini, KECUALI:
A. Belajar akademik
B. Penerimaan terhadap keragaman
C. Pengembangan keterampilan olahraga
D. Pengembangan keterampilan social
E. Pengembangan kemampuan penyelesaian masalah
Kunci : C Pengembangan keterampilan olahraga
17. Dalam pembelajaran lempar lembing, guru memberikan handout tentang teknik melakukannya. Siswa mempelajari dan mempraktikan sendiri keterampilannya. Gaya mengajar tersebut termasuk gaya mengajar …
A. Komando
B. Timbal balik
C. Alat bantu
D. Inisiasi siswa
E. Konvergen
Kunci : A Komando
18. Dalam pembelajaran pendidikan jasmani, guru membawa miniatur lapangan sepak bola. Hal ini sebagai upaya guru untuk memberi pengalaman yang lebih konkret kepada siswa-siswa yang tidak pernah mengalami secara langsung seperti apa lapangan tersebut sesungguhnya. Miniatur lapangan sepak bola adalah media dalam bentuk:
A. Obyek nyata
B. Model
C. Kunjungan ke lapangan
D. Materi cetak
E. Audio-visual
Kunci : B Model
19. Video pembelajaran yang memuat langkah-langkah guling depan akan memudahkan guru dalam
pembelajaran senam karena video memiliki sifat:
A. Tingkat kerealistisan yang tinggi
B. Kemampuan manipulasi ruang
C. Kemampuan manipulasi waktu
D. Represetasinya hampir nyata
E. Semua jawaban benar
Kunci: E Semua jawaban benar
20. Berikut ini langkah awal dalam melakukan tindakan kelas.
A. Merencanakan
B. Melakukan eksperimen laboratorium
C. Melakukan tindakan
D. Refleksi
E. Observasi
Kunci : A Merencanakan
Demikian beberapa contoh soal Preetest PPG Dalam Jabatan Tahun 2022 Materi PJOK, semoga dapat membantu bapak ibu guru dalam belajar dan dapat menambah wawasan serta mempersiapkna diri menghadapi seleksi Preetest PPG.