Lomba Melukis bagian dari kegiatan EXPO 2017 Dalam Peringatan HUT Purbalingga ke 187

GURUNE.NET – Purbalingga sebentar lagi akan merayakan hari jadinya yang ke – 187. Berbagai kegiatan sudah di jadwalkan. Kabar gembira untuk anak-anak SD/MI sederajat di Purbalingga, salah satu acara yang sudah di jadwalkan dalam kegiatan ini adalah Lomba Melukis. Dalam Surat edaranya yang dikirimkan oleh Ketua Purbalingga expo 2017 Kepada UPT Dinas Pendidikan dan Kebudayaan se- kabupaten Purbalingga untuk dapat  menginformasikan kepada SD/MI sederajat di wilayahnya untuk bisa mengikuti kegiatan Melukis tersebut. Rencana kegiatan Lomba melukis tersebut akan di selenggarakan pada hari Sabtu, 16 Desember 2017. Lokasi Kegiatan akan dilaksanakan di Gor Guntur Daryono Purbalingga ( Komples Expo 2017 ). Setiap Sekolah hanya bisa mengirimkan peserta  maksimal 6 Siswa. Adapun pendaftaran dilakukan dengan mengisi Formulir yang sudah di edarkan ke setiap UPT dinas P&K masing – masing di wilayahnya.  Dan formulir pendaftaran di kirimkan ke BAPPELITBANGDA kab. Purbalingga paling lambat pukul 13 Desember 2017 pada jam kerja.  Dan Pendaftaran juga disertai surat Rekomendasi dari kepala sekolah. Peserta juga diharapkan membawa pas foto berukuran 3 x 4 ( 2 lbr ). Ke tiga berkas tersebut di satukan dalam Map warna merah pada bagian kanan atas di tulis Loma Melukis. Adapun Teknik Perlombaan :

  •  Alat lukis Utama berupa Crayon 
  • Tema Lukisan ” Pesona Alam Kabupaten Purbalingga’
  • Kriteria penilaian ( Ketepatan Waktu, Kesesuaian gambar dengan tema, Kerapian, kebersihan, Kreativitas dan Komposisi warna )
  • Juri akan mengambil 3 Peserta terbaik sebagai juara.

Bagi bapak / Ibuguru pembina Lukis di masing-masing SD/MI di wilayah purbalingga bisa di persiapkan dari sekarang. karena waktu pendaftaran kurang 5 hari lagi dari sekarang.

Baca Juga :  Kunci Jawaban Aktivitas AP-K7-05 Bermain dengan Latar Gambar, Informatika kelas 7

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.