Ciri-Ciri Puisi

Setiap orang memiliki suatu keinginan yang dengan keinginan tersebut dia berusaha untuk meraih dan meewujudkannya. Keinginan (kehendak) yang selalu ada didalam pikiran disebut dengan cita-cita. Apa cita-cita kamu dimasa depan? Apakah kamu pernah membayangkan akan menjadi seorang apa di kemudian hari? Apakah hal yang kamu bayangkan itu sebuah kegiatan atau sebuah pekerjaan? Apakah kamu pernah membayangkan, kelak akan mengajar menjadi seorang guru pilot, arsitek, dokter hewan, atau pekerja seni?

Amatilah gambar-gambar di bawah ini. Tuliskan kegiatan atau pekerjaan yang dijelaskan dari gambar. Jelaskan juga keahlian atau kegiatan yang sesuai dengan jenis pekerjaannya.

Aku seorang guru

Kegiatan utamaku sehari-hari adalah mengajar siswa-siswa. Pekerjaanku memerlukan kemampuan tinggi dalam menyampaikan materi dan menguasai berbagai macam cabang ilmu pengetahuan.

Aku seorang arsitek

Kegiatan utamaku sehari-hari adalah merancang desain gedung, rumah, dan bangunan lainnya. Pekerjaanku memerlukan kemampuan tinggi dalam analisa dan perhitungan agar desain yang dibuat tepat tanpa kesalahan.

Aku seorang dokter hewan

Kegiatan utamaku sehari-hari adalah merawat hean yang sakit. Pekerjaanku memerlukan kemampuan untuk mengetahui struktur anggota tubuh bebragai jenis hewan.

Aku seorang pelukis

Kegiatan utamaku sehari-hari adalah menggambar berbagai jenis objek mulai dari manusia, pemandangan, hewan, lingkungan, dan lain sebagainya. Pekerjaanku memerlukan kemampuan untuk mengambar berbagai jenis objek dan memadukan warna agar serupa dengan keadaan aslinya.

Aku seorang pilot

Kegiatan utamaku sehari-hari adalah mengendalikan pesawat terbang. Pekerjaanku memerlukan kemampuan dalam membaca letak koordinat tempat dengan tepat.

Bagaimana denganmu? Kamu pasti mempunyai mimpi dan harapan tentang kegiatan atau pekerjaanmu kelak. Itulah cita-cita.

Tuliskan tentang cita-citamu, kegiatan utama, dan keahlian yang harus kamu miliki sehubungan dengan cita-citamu itu!

Baca Juga :  Mengapa Rasulullah SAW Membangun Masjid Ketika Sampai ke Madinah? Kunci Jawaban SD Kelas 4 PAI Halaman 173 Kurikulum Merdeka

Cita-citaku adalam menjadi seorang penari. Kegiatan utamanya adalah menari. Seorang penari harus memiliki kelenturan tubuh yang baik. Pekerjaan ini banyak menghibur orang lain dan harus terampil dalam mengikuti alunan musik. Selain itu dengan menjadi seorang penari aku dapat melesatarikan budaya luhur warisan nenek moyangku.

Ayo Membaca!

Udin dan Beni ternyata memiliki cita-cita yang sama! Mereka berdua ingin menjadi seorang guru. Menurut Udin, ia ingin menjadi guru karena gurulah yang membuatnya menjadi selalu ingin tahu tentang banyak hal. Udin menunjukkan sebuah tulisan dari sebuah majalah untuk menjelaskan pendapatnya tentang guru.

Bacalah teks yang ditemukan Udin berikut!

Teks berjudul Cita-Citaku di atas merupakan sebuah karya yang disebut puisi. Ayo, kita cari tahu ciri-ciri puisi tersebut!

Ayo Berdiskusi!

Perhatikan bagian-bagian teks yang dibaca. Diskusikan ciri-ciri dari teks tersebut. Sebagai panduan menemukan ciri-cirinya, kamu dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut.

  1. Apakah kamu menemukan bahwa teks tersebut terdiri atas kumpulan kata-kata yang tersusun menjadi baris-baris?

Ya, kata-kata yang terkumpul tersusun menjadi baris-baris

  • Apakah kamu menemukan baris-baris tersebut terkumpul menjadi beberapa bagian?

Ya, baris-baris tersebut terkumpul menjadi beberapa bagian dalam puisi

  • Tuliskan bunyi vokal dari kata terakhir setiap baris!

Pada bagian pertama baris pertama dan ketiga berakhiran dengan huruf “n” dan baris kedua dan keempat berakhiran dengan huruf “u”

Pada bagian kedua baris pertama dan ketiga berakhiran dengan huruf “a” dan baris kedua dan keempat berakhiran dengan huruf “u”

  • Apakah kamu menemukan keteraturan bunyi vokal kata terakhir dalam setiap baris?

Ya, pada setiap baris dalam bagian puisi mempunyai keteraturan bunyi vokal

  • Tunjukkan keteraturan itu!

Pada bagian pertama baris pertama dan ketiga berakhiran dengan huruf “n” dan baris kedua dan keempat berakhiran dengan huruf “u”

Pada bagian kedua baris pertama dan ketiga berakhiran dengan huruf “a” dan baris kedua dan keempat berakhiran dengan huruf “u”

Tuliskan kesimpulan hasil diskusimu pada kolom berikut ini!

Baca Juga :  Mengenal Sultan Agung

Ciri-ciri puisi sebagai berikut:

  1. Biasanya pengarang tidak diketahui
  2. Tidak terikat jumlah baris, rima, dan irama
  3. Berkembang secara lisan dan tertulis
  4. Gaya bahasanya dinamis (berubah-ubah)
  5. Isinya tentang kehidupan pada umumnya

Puisi terdiri atas bagian-bagian yang merupakan kumpulan kata-kata yang disebut baris puisi. Baris-baris puisi terkumpul menjadi bagian-bagian yang disebut bait puisi.

Ayo Berlatih!

Susunlah baris-baris puisi ini menjadi bait puisi! Kemudian tuliskanlah di tempat yang disediakan.

Susunan bait puisiku:

Guru selalu membimbing ku

Guru mengajakku untuk maju

Sungguh berjasa guruku

Ku ingin membalas jasamu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.