Kunci Jawaban Aktivitas PLB-K7-05 Synthesizer dengan Media Air

Kunci Jawaban Aktivitas PLB-K7-05 Synthesizer dengan Media Air

Kunci Jawaban Aktivitas PLB-K7-05 Synthesizer dengan Media Air –  Halo sobat gurune, setelah kalian mencoba Pengembangan Synthesizer dengan Media Air dan Makey Makey pada materi sebelumnya. Kali ini kita akan membahasn mengenai Aktivitas PLB-K7-05 Synthesizer dengan Media Air sendiri. Aktivitas ini bisa kalian temukan  pada buku siswa Informatika Kelas 7 SMP Kurikulum Merdeka. Yuk kita simak pembahasannya.

Baca Juga: Download Rangkuman Materi US Matematika Kelas 6 SD TP 2022/2023

Kunci Jawaban Aktivitas PLB-K7-05 Synthesizer dengan Media Air

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pembelajaran dengan model Project Based Learning. Proyek yang dilakukan adalah pengembangan artefak komputasional untuk menciptakan synthesizer sederhana.

Apa yang Kalian Perlukan?

  1. Papan sirkuit elektronis Makey Makey
  2. Kabel dan Klip buaya
  3. Komputer PC atau Laptop yang terinstall sistem operasi dan peramban
  4. Papan (board) Makey Makey
  5. Gelas, Air, dan pewarna makanan
  6. Bahasa Pemrograman Block/Visual Scratch

Apa yang Kalian Persiapkan?

  1. Kalian perlu membentuk
  2. Kalian harus mempersiapkan aktivitas berkelompok dengan membagi tugas dan peran antar-anggota Tugas di antaranya ialah perancang solusi, merangkai rangkaian elektronis, membuat program dengan Scratch, menghubungkan rangkaian dengan Makey Makey dan program, dan menguji artefak komputasional yang dibuat.
  3. Perhatikan penjelasan dari guru dan lakukanlah aktivitas berkelompok dengan

Deskripsi Proyek

Komputer sebagai perangkat elektronis mampu membangkitkan sinyal suara, yang juga dilakukan oleh synthesizer. Keluaran proyek ini ialah synthesizer suara dengan menggunakan papan sirkuit Makey Makey dengan media air yang akan menghasilkan nada yang terdiri atas 8 nada dimulai dari C (1, do) sampai C2 (1 ̇, do tinggi).

Baca Juga :  Hemat Energi Hemat Biaya

Perilaku Sistem

Ketika pengguna menyentuh air berwarna warni dalam gelas tersebut, suara dengan nada tertentu akan dihasilkan dari komputer. Gelas-gelas seharusnya diletakkan berurutan sesuai dengan urutan nada sehingga dapat dimainkan dengan mudah.

Contoh hasil proyek tampak seperti Gambar 9.6

Gambar 9.6 Synthesizer dengan Media Air dan Makey Makey

Baca Juga: Download Rangkuman Materi US IPA Kelas 6 SD TP 2022/2023

Lembar Kerja Siswa: Proyek Synthesizers

Nama Kelompok:
Pembagian
Peran/Tugas:

Peran Nama Penanggung Jawab
Perancang solusi  
Pembuat rangkaian elektronis  
Pembuat program scratch  
Perangkai rangkaian dengan Makey Makey  
Penguji artefak komputasional  

Rancangan Solusi

Jawaban:

Langkah-langkah:

 

1. Sebelum membuat proyek yang menghubungkan Makey Makey dengan laptop, perlu direncanakan langkah-langkah berikut:

  • Nama Projek: Water Synthesizers.
  • Tujuan: membuat proyek synthesizers suata dari air yang dapat membangkitkan nada.
  • Spesifikasi: nada-nada yang dihasilkan terdiri dari 8 nada, mulai dari C (1, do) sampai C2 (do tingi).

2. Solusi yang harus dilakukan adalah sebagai berikut:

  • Melakukan pemetaan mada dnegan air berwarna.
  • Melakukan pemetaan nada dengan tombol pada keyboard.
  • Membuat kode menggunakan bahasa pemrograman scratch, dan menguji pemetaan nada pada scrtach.
  • Menghubungkan kode dengan papan sirkuit Makey Makey.
  • Menguji water synthesizer, apakah sudah sesuai dengan spesifikasi atau belum.

Baca Juga: Kunci Jawaban Mengamati Gambar Untuk Memprediksi Cerita

Langkah rinci:

a. Pemetaan nada dengan air berwarna, contoh nada C = 1 = do dipetakan dengan simbol warna putih, D = 2 = re dengan warna coklat, dan seterusnya seperti gambar berikut.

Gambar Jawaban Aktivitas PLB-K7-05 (1)

b. Pemetaan nada dengan tombol keyboard, contoh kunci C = 1 = do dipetakan ke tombol “w”, D = 2 = re dipetakan ke tombol “a”, dan seterusnya.

c. Membuat kode dengan bahasa pemrograman scratch. Pada tahap ini, akan dikodekan pemetaan tombol keyboard dengan nada untuk menghasilkan nada.

Baca Juga :  Kunci Jawaban Mencermati Tanggapan terhadap Buku

Gambar Jawaban Aktivitas PLB-K7-05 (2)

Kamu bebas untuk memilih jenis alat musik. Kalian bisa menggunakan tone nada dari berbagai alat musik yang terspaat pada scratch. Setelah selesai membuat kodenya, uji kode tersebut dengan menekan tombol yang kalian masukkan dalam program suara pada keyboard atau dengan menekan blok kodenya. Jika suara yang keluar sesuai dengan harapan, maka program sudah benar dan Kalian bisa melanjutkannya dengan menggunakan Makey Makey.

Gambar Jawaban Aktivitas PLB-K7-05 (3)

d. Langkah selanjutnya adalah menghubungkan kode dengan Makey Makey dengan cara menghubungkan Makey Makey sesuai desain pemetaan nada dengan warna dengan yang telah dibuat kemudian menghubungkannya dengan air di dalam gelas. Gelas berjumlah sesuai dengan banyaknya nada, yakni delapan buah.

e. Langkah kelima adalah pengujian apakah proyek menghasilkan nada sesuai dengan spesifikasi atau tidak. Hubungkan Makey Makey dengan komputer, akan ada indikator lampu yang menyala pada Makey Makey. Ini berarti Makey Makey sudah terhubung dengan komputer/laptop dan siap untuk digunakan. Mainkan nada dengan menyentuh permukaan air. Saat anggota tubuh menyentuh air, nada akan tercipta seperti yang Adik-adik programkan pada Scratch. Isilah tabel pengujian berikut.

Gambar Jawaban Aktivitas PLB-K7-05 (4)

Gambar Jawaban Aktivitas PLB-K7-05 (5)

 

Beberapa tips untuk troubleshooting: (a) jika tidak mengeluarkan bunyi, periksa label yang terhubung pada Makey Makey. (b) periksa ground, apakah sudah tertancap dengan benar atau belum.

Setelah pengujian selesai dan tidak ada kesalahan, Asik-adik diakan menuliskan notasi lagu yang akan dimainkan dalam proyek water synthesizer. Misalnya lagu Garuda Pancasila sebagai berikut:

Gambar Jawaban Aktivitas PLB-K7-05 (6)

Sentuhlah permukaan air untuk memainkan melodi lagu tersebut. Pastikan pemain terhubung dengan ground dan agar dapat memainkan water synthesizer. Aturlah posisi gelas agar Adik-adik dapat memainkannya demgan nyaman. Berikut adalah notasi lagu Garuda Pancasila dalam kode warna.

Baca Juga :  Kunci Jawaban Berkomunikasi Melalui Surat Dengan Santun

Gambar Jawaban Aktivitas PLB-K7-05 (7)

Penutup

Demikianlah pembahasan mengenai Aktivitas PLB-K7-05 Synthesizer dengan Media Air yang bisa gurune berikan. Semoga bermanfaat!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.